August 21, 2005

Saat-saat kembali!


Di bumi Kalimantan, cuaca terasa panas menyengat. Ya... panas yang seperti biasanya. Ditambah dengan dimulainya pembakaran-pembakaran lahan pada areal perkebunan masyarakat. Rutinitas yang Aku perhatikan terjadi pada bulan-bulan menjelang Ramadhan. Lalu, dicuaca panas seperti itu Aku mulai menulis tentang suatu niatan.

Masih ragu-ragu untuk menulis tentang topik ini sebetulnya. Tapi... memang sebaiknya ditulis. Bukan hanya sebagai pengingat, tapi dapat juga dijadikan rencana yang sebaiknya disusun secara matang, serta juga sebagai suatu tekad.

Menjelang 2 tahun di pulau Borneo bukanlah waktu yang lama. Menarik! Penuh tantangan dan tentunya banyak yang Aku dapatkan disini. Ilmu, keterampilan, dan kehidupan, yang meskipun teramat luas cakupannya.

Ada pelajaran yang didapat!.

Ritme pekerjaan kantor yang lumayan padat tentunya akan senantiasa dijumpai dimana saja, ditempat dimanapun di dunia ini!. Tidak terkecuali. Konflik, intrik dan kompetesi akan mudah juga dijumpai, baik di pekerjaan, atau di luar pekejaan. Dimanapun!. Atau hal yang enak sekalipun. Suasana kerja yang harmonis, senda gurau disela-sela deadline, atau souvenir-souvenir dan bonus-bonus atas pencapaian akan juga ditemui dimana saja.

Lalu....

Ketika kepastian akan semua hal tersebut dapat ditemui dimanapun. Ah... Aku rindu untuk menikmatinya dengan keluarga tercinta. Dirumah. Di tempat dulu dimana aku mulai belajar mengeja dan mulai belajar tertawa.

Aku....ingin kembali.

1 comment:

  1. Anonymous1:43 PM

    Hi, you have a great blog here! I'm definitely going to bookmark you!
    breast cancer site covering breast cancer related stuff.

    ReplyDelete